Chitika

Minggu, 18 Maret 2012

Membuat Logo AC MILAN


Publish: 07 Agustus 2010 | Author & Copyright: Arwan | Status: FREE Tutorial

Tutorial Coreldraw kali ini akan mengajak kita untuk belajar membuat logo yang tak asing bagi para pecinta sepak bola yaitu Logo AC Milan.
Yeah,, tentunya untuk start kita harus membuka aplikasinya terlebih dahulu (yang penulis pakai CorelDRAW 12).

Langkah - Langkahnya:
1. Aktifkan Ellipse Tool (F7) kemudian buat objek elips dan beri warna merah. kemudian buat objek elips lagi tapi ukurannya lebih kecil dengan warna putih dan letakan ditengah elips merah.

Tips : agar tepat berada di tengah-tengah, pilih saja kedua objek (elips merah dan putih) kemudian tekan huruf P pada keyboard.



2. Masih dengan ellips tool, buat objek lingkaran sambil menekan ctrl agar objek benar-benar bulat. Kemudian kita belah menjadi dua dengan Knife Tool dengan cara klik di Garis atas dan bawah lingkaran. Setelah menjadi dua bagian, beri warna merah untuk sebelah kiri dan putih untuk kanan.




3. Aktifkan Graph paper tool (D) atur dengan columns=6 dan rows=1 pastikan snap to object sudah di centang (View-Snap To Object).
Buatlah diatas setengah lingkaran merah seperti ini.




4. Drag dari P1 ke P2 dengan Pick Tool
kemudian pilih Intersect
pada tool bar kemudian delete Graph paper-nya.




5. Pilih setengah lingkaran merah kemudian ungroup (Ctrl+U) atau pada menu Arrange-Ungroup dan beri warna hitam pada bagian a, b dan c.





6. Dengan Rectangle Tool (F6) kita buat dua objek persegi panjang seperti gambar di bawah dan letakan di atas objek setengah lingkaran putih.
Pilih kedua persegi panjang tersebut, caranya pilih P1 kemudian tekan dan tahan Shift pada keyboard dan pilih P2.
Kemudian di Weld

Pilih setengah lingkaran putih dan objek yang kita Weld tadi,
kemudian pilih Intersect dan beri warna merah. Delete hasil weld-nya.



7. Selanjutnya kita buat lingkaran yang sedikit lebih besar dari lingakaran pertama,
kemudian gunakan fasilitas Fit Text To Path yang berada pada Menu Text, kita tuliskan "ACM" dengan jenis font Verdana kalo ukurannya disesuaikan saja.
Kemudian gunakan Pick Tool untuk memilih Text Orientation-nya menjadi

Selanjutnya pisahkan objek lingkaran dan tulisan ACM (Arrange-Break Text Apart) dan hapus lingkarannya.



8. Untuk membuat tulisan "1899" sama seperti membuat "ACM" hanya Path-nya bukan lingkaran tapi garis lengkung.
Caranya : aktifkan Pen Tool klik di kanan dan kiri (untuk mengakhiri tekan ESC),
dengan Shape Tool (F10) klik satu kali pada garis kemudian pilih Convert Line To Curve


Pada garis tengah klik dan drag ke bawah, jika sudah lengkung gunakan Fit Text To Path pada Menu Text dan ketikan "1899" (font=Arial, ukuran=disesuaikan sendiri)
kemudian Arrange-Break Text Apart dan hapus path lengkungnya. Hingga hasilnya kurang lebih seperti ini...

Selamat mencoba dan ber-Eksperimen semoga bermanfaat.. ;-)

Membuat Logo APPLE, Inc


Publish: 28 Agustus 2010 | Author & Copyright: Ervyn | Status: FREE Tutorial

Siapa yang tidak pernah makan Apel? eh salah maksud saya siapa yg tidak mengenal Apple, Inc. (sebelumnya bernama Apple Computer, Inc.) perusahaan Silicon Valley berbasis di Cupertino, California yang bergerak dalam bidang teknologi komputer. Apple berperan dalam revolusi komputer pribadi pada tahun 1970-an dengan produknya Apple II dan memajukannya sejak tahun 1980-an hingga sekarang dengan Macintosh. Apple terkenal akan perangkat keras ciptaannya, seperti iMac, Macbook, perangkat pemutar lagu iPod, dan telepon genggam yang saat ini banyak menuai kontroversi yaitu iPhone 4 karena "Antena"nya bermasalah. Beberapa perangkat lunak ciptaanya pun mampu bersaing di bidang kreatif seperti penyunting video Final Cut Pro, penyunting suara Logic Pro dan pemutar lagu iTunes yang sekaligus berfungsi sebagai toko lagu online.

Cukup dengan sejarah Apple, mari kita lanjutkan dengan Tema kita yaitu Membuat Logo Apple. Tutorial kali ini saya mencoba membuat logo apple dengan gradasi-gradasi sederhana, transperancy dan beberapa tools yang lain, perlu diketahui, disini kita tidak mementingkan hasilnya, tapi bagaimana mengembangkan tehnik dasar untuk membuat logo yang sedikit sulit. Ada beberapa langkah yang memang harus saya Skip karena sudah ada pada koleksi tutorial sebelumnya di ilmugrafis.com juga dan karena saya tidak mau memperpanjang dan memperlebar tutorial ini karena mengulang-ulang langkah yang sudah tertutorialkan, bukan begitu? Jadi mohon bagi yang benar-benar belum mengenal tools Corel, silahkan pelajari dan kenali tools dari dasar pada Coreldraw Dasar.

Langkah-langkahnya :

1. Buka corel seperti biasanya lalau tekan Ctrl+N


2. Buat garis tegak lurus dengan menggunakan Bezier Tools, garis ini yang akan kita jadikan mirror.


3. Lalu buat bentuk seperti dibawah ini dengan menggunakan Bezier Tools lagi.

Perhatikan bidang yang beroutline merah, dan yang hitam adalah Mirror yang tadi kita buat pertama kali. Setelah anda buat bangun seperti itu, lalu klik Shape Tool, kemuadian seleksi semua node yang terlihat pada bangun beroutline merah, klik convert to curve(ini yang saya maksud skip, ditutorial sebelumnya telah ada penjelasan untuk langkah ini, mohon dibaca!) kemudian sesuaikan curvenya menjadi seperti gambar dibawah ini.



4. Kemudian klik Smart Fill Tool
Setelah itu klik pada bagian dalam object beroutline merah, maka akan jadi seperti ini

Lalu copy mirror bagian yang berwarna biru gelap diatas

Seleksi kedua object diatas lalau Klik Weld (Cara inipun sudah pernah ada di ilmugrafis.com, jadi mohon kesabarannya untuk bisa)


5. Kemudian buat lingkaran seperti pada gambar dibawah ini

Seleksi lingkaran outline merah >> Tekan Shift (Tahan) >> Klik object berwarna biru >> Klik Trim (Trim Tools sebelumnya telah saya jelaskan juga di tutorial lain.) lalu warnai dengan warna Biru Cerah (light blue) maka akan menjadi seperi ini



6. Kemudian mari kita buat daun untuk apple ini, Klik Bezier tools lalu buat object diatas apple sebelah kanan seperti pada gambar dibawah ini.

Dengan menggunakan Shape Tool, ubah object outline merah diatas menjadi seperti gambar dibawah ini

Warnai dengan Light Blue seperti object pertama.


7. Langkah selanjutnya adalah membuat gradasi-gradasi yang telah saya singgung diatas tadi. Pertama kita akan mewarnai object applenya, buat copy lalu perkecil didalam object apple tersebut, perhatikan outline merah apda gambar dibawah ini

Lalu warnai dengan warna putih, kemudian klik Transperancy Tool, klik warna putih lalu transperancykan dari bawah ketas, seperti pada gambar dibawah ini

Saya kira sayapun tidak harus menjelaskan tentang transperancy tool karena memang di tutorial lain sudah pernah dibahas.


8. Klik Bezier Tool lalu buat garis seperti pada gambar dibawah ini

Lalu dengan shape tool ubah menjadi seperti pada object kanan pada gambar diatas. Klik Smart Fill Tool, klik diatas Outline merah, maka akan menjadi seperti pada gambar dibawah ini.

Lalu beri warna putih kemudian Transperacykan dengan arah kebalikan dari yang pertama, perhatikan gambar diatas.


9. Setengah jadi, mari kita gradasi daun dari Apple ini. Perhatikan gambar dibawah ini.

Gambar 1, buatlah Copy seperti yang kita lakukan diatas tadi, gambar 2, warnai dengan putih lalu Transperancykan seperti gambar 3. Selanjutnya Klik Bezier Tools lalu buat garis, perhatikan kembali gambar dibawah ini.

Gambar diatas sudah cukup menjelaskan, karena langkahnya sama seperti apa kita lakukan pada object pertama tadi.


10. Jika kita lihat secara keseluruhan, ini sudah jadi, tapi mari kita buat variasi. Seleksi kedua background object yang berwarna biru tadi (Apple dan daun) Object lalu tekan Ctrl+G kemudian Ctrl+F9 (Contour) lalu set seperti pada gambar dibawah ini

Klik Apply lalu sudah, jadi tinggal bagaimana kita mengkreasikannya, seperti yang saya buat dibawah ini.

[klik gambar untuk memperbesar tampilan]
Apple by Ervyn "Bie" Jeleck
Demikian Tutorial Coreldraw membuat logo Apple gan, semoga bermanfaat..... Merdeka... :D

Mengenal Adobe Premiere


Publish: 31 Juli 2011 | Author & Copyright: Johan | Status: FREE tutorial


Adobe Premiere adalah program Video Editing yang dikembangkan oleh Adobe. Program ini sudah umum digunakan oleh rumah-rumah produksi, televisi dan praktisi di bidangnya. Keuntungan belajar melakukan edit video menggunakan Adobe Premiere adalah program ini sebenarnya mudah dipelajari dan dalam waktu singkat Anda dapat mencapai tingkat mahir walaupun sekarang masih pemula. Dengan latihan tentunya.

Adobe Premier lebih dikhususkan untuk merangkai gambar, video dan audio, bukan untuk animasi karena untuk animasi kita bisa memakai Adobe After Effect. Namun Adobe Premier terdapat beberapa trik rahasia yang dapat menampilkan multimedia yang lebih menarik. Oleh karena itu adobe premier dapat digabungkan oleh multimedia lainnya seperti 3D Studio Max, After Effects, Adobe Photoshop dan Utility multemedia lainnya.

Dengan menguasai adobe premier Pro anda akan mampu menyusun video event seperti pernikahan, video klip music, film cerita, video profil, showreel dll. Bagi orang awam ketika pertama membuka adobe premier mungkin akan sangat rumit. namun jika terus dilatih dengan metode pembelajaran tutorial sistematis, maka secara otomatis anda akan memehami tools dan fungsi-fungsi yang ada di adobe premier pro.

Program Adobe Premiere adalah bagian dari Adobe Creative Suite, sebuah rangkaian dari desain grafis, video editing, dan pengembangan aplikasi web yang dibuat oleh Adobe Systems. Premiere Pro mendukung banyak kartu video editing dan plug-in untuk percepatan proses, tambahan mendukung format file, dan video / audio efek. Premiere Pro CS4 adalah versi pertama yang akan dioptimalkan untuk 64-bit sistem operasi meskipun tidak natively 64-bit.

Premiere Pro merupakan penerus untuk mendesain ulang Adobe Premiere, dan diluncurkan pada tahun 2003. Premiere Pro merujuk ke versi dirilis pada tahun 2003 dan kemudian, sedangkan Premiere merujuk pada rilis sebelumnya. Meskipun dua versi Premiere Pro hanya didukung Windows, Premiere Pro CS3 tersedia baik untuk Windows dan Mac OS (hanya berbasis Intel Mac yang didukung) membuatnya menjadi salah satu dari beberapa lintas platform NLEs tersedia.

Premiere Pro digunakan oleh broadcasters seperti BBC dan The Tonight Show. Telah digunakan dalam fitur film, seperti Dust to Glory, Captain Abu Raed, dan Superman Returns (untuk video capture proses), dan tempat-tempat lainnya seperti Madonna’s Confessions Tour.

Fitur-fitur
Premiere Pro mendukung editing video berkualitas tinggi di hingga 4K x 4K resolusi, di hingga 32-bit per channel warna, baik dalam dan RGB YUV. Audio-contoh tingkat mengedit, VST audio plug-in mendukung, dan 5,1 surround sound pencampuran tersedia untuk audio fidelity tinggi. Premiere Pro dari arsitektur plug-in memungkinkan untuk impor dan ekspor format diluar dari kendala atau QuickTime DirectShow, mendukung berbagai jenis file audio dan video format dan codec pada kedua MacOS dan Windows.

Versi 1,5 ditingkatkan dukungan untuk video definisi tinggi konten, dan manajemen proyek baru ditambahkan alat dan filter baru. Hal ini juga termasuk dukungan untuk 24p panjangnya. Versi 1.5.1 menambahkan dukungan untuk HDV. Versi 2.0 lebih refines 24p dan HDV editing, dan merupakan yang pertama NLE utama untuk mendukung natively Canon 24F format pada kamera seperti Canon XL H1, dengan tambahan update. Sejak versi 2.0, Premiere Pro telah memerlukan prosesor yang mendukung SSE2, yang tidak tersedia di beberapa prosesor tua.

Pada Premiere Pro CS3 ditambahkan dukungan untuk output ke Blu-ray Disc, dan Flash MPEG-4/H.264 berbasis situs web, serta Waktu Remapping, yang mudah-di-gunakan variabel Fram rate pelaksanaan. Dimulai di Premiere Pro CS3, Adobe Encore disertakan untuk authoring menu dan interaktivitas untuk DVD, Blu-ray discs, dan Flash untuk proyek web. Adobe OnLocation (sekarang lintas platform pada CS4) juga termasuk untuk direct-to-disc rekaman dan monitoring. Perbaruan untuk Premiere Pro CS3 asli telah menambahkan dukungan untuk kamera format file baru. 3,1 ditambahkan asli Panasonic P2 MXF impor, mengedit, dan ekspor DVCPRO, DVCPRO HD DVCPRO50 dan material. 3,2 ditambahkan asli XDCAM HD EX dan impor dan mengedit.

Tampilan Adobe Premiere : <contoh ini menggunakan adobe Premiere pro CS4>

[klik gambar untuk memperbesar tampilan]
Tunggu tutorial penggunaan Adobe Premiere pro hanya di IlmuGrafis
Semoga bermanfaat

Fire Man - Manusia Terbakar

Publish: 16 November 2009 | Author & Copyright: Arofat | Status: FREE extreme tutorial

Tutorial Photoshop Kali ni kita akan membuat manusia api dengan racikan photoshop, dengan cara yang mudah dan sederhana: yuk ikuti langkah mudahnya dibawah ini:

1. siapkan foto yang akan di beri efek api, kemudian berikan efek curves ( Ctrl + M ) atur seperti pada gambar :



2. Kemudian kasih neon glow pada gambar ( filter > artistic >> neon glow ) atur sesuai gambar dibawah:



3 Setelah itu kita desaturate gambarnya ( image > adjustment >> desaturate ):



4. Setelah itu kita atur pencahayaan dengan brigthnes & contrase ( image > adjustment >> brightnes/contrast ) atur sesuai dengan gambar:



5. Sekarang duplicate backgroundnya ( layer > duplicate layer)
Aktif pada layer hasil duplikat tadi kemudian kita kasih efek glowing edges (filter > stylesh >> glowing edges..) atur sesuai dengan gambar:



6. Ubah blending modenya dari normal menjadi screen:



7. Setelah itu dengan menggunakan smudge tool (yang dilingkari merah), kemudian sapukan sesuai arah pada panah2 merah (ingat kita aktif pada layer background copy) lihat gambar:



8. Setelah itu kita kasih efek gausian blur pada background asli/yang bawah ( filter > blur >> gausian blur ) :
Pilih Radius 1.1 , OK


9. Oke sekarang kasihkan beberapa accesoriesnya J dengan lens flare ( filter > render >> lens flare ) kita atur tempatnya (ditangan) :


Dimata:



10. Oya agar api nantinya lebih berkobar kita tambahin coretan dengan brush (warna putih) seperti pada gambar:



11. Kemudian dengan smudge tool kita buat kayak tadi ( langkah 7) hasilnya:


Nah sekarang kita nyalakan apinya :
- ubah warna menjadi grayscale ( image > Mode >> grayscale) ntar ada pemberitahuan di flaten/dijadikan satu gak layernya, pilih flatten aja:
- kemudian kita ubah lagi menjadi index color ( image > Mode >> indexed color )
- terakhir kita kasih deh apinya dengan color table ( image > Mode >> color table dan pilih black body) :


Hasilnya kira2 kayak gini nih: ….

manusia API - Fire Man (jadi inget Fantastic 4)

Selamat mencoba
Created By: Arofat
sekian tutorial photoshop sederhana saya….semoga menambah wawasan tuk selalu berkreasi!
P.S: Sering2 ke ilmugrafis untuk belajar ya...

Semangat, terimakasih Semoga Bermanfaat...

Efek PHOTO STRIP



Publish: 19 April 2009 | Author & Copyright: Endritaze | Status: FREE tutorial

Akhirnya dari beberapa ilham tutor2 yang ada, jadilah salah satu diantaranya.

Tutorial ini diarsipkan di ilmuGRAFIS.com dalam Kategory Photoshop Photo Efek dengan Judul Efek Photo Strip


Kali ini saia memakai foto artis yang gak asing lagi, pemain dalam film action Tomb Rider, Angelina Jolie.
Apa yang akan di otak-atik??
Mulai aja yoo,.^^



1. Lakukan Crop
Tahap pertama-tama kita melakukan cropping
Klik dan tarik kea rah diagonal berlawanan


Maka hasil Cropnya seperti ini.

Menjadi semakin jelas muka Lara Croftnya.yuhu^^


2. Duplikasi Layer
Lakukan Duplikasi layer dengan menekan Ctrl+J sebanyak 2x.Dan ubah nama layer menjadi Vertical dan Horizontal.



3. Ganti warna Background
Penggantian warna Background kita lakukan dengan menekan Alt+Backspace. Pastikan layer yg aktif adalah layer Background.
Warna yang kita pakai adalah warna dasar gambarnya. Pengambilan warna dengan Pick color tool.
Untuk menghidden layer.hilangkan gambar mata pada Layer Vertical, dengan mengklik gambar matanya



4. Aktifkan Grid
Untuk mengaktifkan photoshop Grid, tekan Ctrl+’
Setelah muncul, kita mengatur jarak atau besar dari Grid. Tekan Ctrl+K,atur komposisi warna dan jarak seperti gambar. Pilih Guides, Grid, Slice.
Dan gridline menjadi 10, klik OK


hasilnya



5. Seleksi pada layer Horizontal
Untuk penyeleksian kita menggunakan Rectangular Marquee Tool.


Lakukan penyeleksian mulai dari bagian mata.


Seleksi dilakukan selang satu baris di atas dan dibawahnya.



6. Tambahkan Layer Mask
Penambahan layer mask dilakukan setelah penyeleksian secara horizontal.
Tekan tombol add layer mask pada pallete layer.
Dan Layer mask akan muncul pada Layer Horizontal.


Setelah itu maka hasil gmbar menjadi:



7. Tampilkan kembali layer Vertical
Caranya mengklik kembali kotak kosong dimana gambar mata dihilangkan.



8. Seleksi pada layer Vertical
Sama seperti seleksi horizontal, kali ini seleksi menegak atau vertical.
Lakukan pertama kali pada baguan mata.



9. Tambahkan Layer Mask
Klik tombol Add Layer Mask, maka muncul mask pada layer Vertical.


Dan hasilnya:


Tekan Ctrl+’ untuk menghilangkan grid.



10. Penyeleksian secara Irisan.
Langkah ini untuk mendapatkan seleksi irisan atau perpotongan dari mask Vertical dengan mask Horizontal.
Tahan Ctrl klik pada mask Horizontal.


Kemudian tahan Ctrl+Alt+Shift dan klik pada mask Vertical.


Maka hasil seleksi :



11. Penyimpanan Seleksi
Lakukan penyimpanan Seleksi, pilih menu Select dan Save Selection. OK



12. Deselection
Tahap ini kita membatalkan daerah seleksi
Tahap deselection dilakukan sperti motif anyaman satu2



13. Copy menjadi Layer Baru
Tekan Ctrl+J untuk menjadikan sebagai Layer baru.



14. Deselection
Sama seperti Deselection sebelumnya. Mulai dengan tahan Ctrl klik mask Horizontal dan Ctrl+Alt+Shift klik pada Mask Vertical. Setelah potongan hasil seleksi keduanya muncul lakukan penmbatalan seleksi tetapi berlawan dengan diselection sebelumnya. Dalam arti kata lakukan selang seling.

Lemudian Ctrl+J, untuk membuat menjadi layer baru.

(Perhatikan baik2 motif deselection)



15. Membuat Clipping Mask
Klik Layer 1 dan tekan Ctrl+Alt+G, kemudian lakukan hal sama pada layer 2.



16. Membuat efek Outer Glowing
Klik layer 1 untuk aktifin layer, kemudian klik tombol Blending Option


Atur Blend Mode menjadi Multiply, Opacity 50, warna hitam, size 18.





17. Copy Paste dari layer 1 ke layer 2
Aktifin layer 1, pilih menu Layer, Layer Style, Copy Layer Style.
terus Aktifin Layer 2, pilih menu Layer, Layer Style, Paste Layer Style

Nahhh,.jadi dehh,…fiuww=33

Wiii,.serem juga yah,.mukanya dianyam seperti itu,.

^^,,hohoho./
Smoga bermanfaat…yu huuu,.

Mm,.bisa juga di berikan efek menggunakan Brushing

Semoga Bermanfaat... ^_^

Make Over Photo Without Plugin


Publish: 22 Juli 2009 | Author & Copyright: Ervyn | Status: FREE extreme tutorial

Mungkin dengan Plugin memanipulasi Photo ini lebih mudah dilakukan, tapi saya rasa tehnik terkadang diperlukan dalam keadaan darurat, mungkin saat kita kehilangan Plugin atau sebagainya, karena saya pakai PhotoShop CS (saja) jadi plugin seperti ini mungkin belum ada.

Kita mulai saja tutorialnya, perlu digaris bawahi bahwa saya juga masih dalam masa belajar.. hehe..

Langkah-langkahnya

1. Tentu saja buka Photo yang akan di Edit, disini sya menggunakan Photo dari mantan saya yang bernama Hilary Duff (comment not allowed...haha...).

(silahakan Save Image gambar ini sebagai contoh)

2. Setelah itu Duplicate Layer


3. Klik kanan >> Duplicate Layer... akan muncul doker Windows seperti gambar dibawah ini

Beri nama layer sesuka hati kita misal saya gunakan ilmugrafis, untuk memudahkan saya benjelaskan saja, karena memang tidak terlalu berpengaruh

3. Setelah terduplikasi, Blur layer tersebut dengan Smart Blur (Filter >> Blur >> Smart Blur )

Sesuaikan radius dan thresholdnya menurut resolusi photo yg anda manipulasi, jadi terserah anda, dengan catatan jangan terlalu.

4. Setelah selesay dengan yang diatas ubah Background dan Foreground Colornya seperti gambar dibawah ini saya tandai dengan angka 1 (satu)

Lalu tekan Alt pada keyboard dan klik simbol Add Vector Mask yang saya beri tanda dengan angka 2 (Dua)

5. Klik Magic Wand Tool lalu seleksi bagian wajahnya, jangan lupa mengaktifkan dulu Use All Layer

Seleksi semua bagian kulit, sisakan mata dan bibir

6. Setelah itu klik Brush Tool dan ratakan dibagian yang telah kita seleksi diatas tadi

Lalu Deselect (Ctrl + D)

7. Buat Layer lagi (Layer >> New >> Layer... ) (Ctrl + Shift + N)

Aktifkan Use Previous Layer seperti yang saya tandai merah diatas.

8. Kembali lagi ke layer ilmugrafis diatas tadi, klik pada photo (1), lalu tekan Ctrl dan klik di Vector Mask (2)


Lalu tekan Ctrl + C (Copy), kembali aktifkan lagi layer 1, lalu tekan Ctrl + V (Paste) maka akan tampak seperti gambar dibawah ini.



9. Setelah itu Blur layer diatas tadi (Filter >> Blur >> Gaussian Blur) dan akan nampak seperti gambar dibawah ini

Sesuaikan Radiusnya.

10. Lalu Duplicate lagi layer 1

kemudian tekan Ctrl + Shift + U (Desaturate), ubah blending nya menjadi Soft Light, lalu beri Noise sedikit (Filter >> Noise >> Add Noise) Agar terkesan Natural tanpa Manipulasi... xixixi...
kembali lagi ke layer ilmugrafis tadi lalu ubah opacitynya kira-kira menjadi 82 atau 80 atau mungkin terserah anda, lalu ke layer 1 ubah juga opagitynya menjadi 70 – 80...

11. Iiiiyyyeeessss... berhasil..berhasil.. horay.... dan hasilnya

Hilary Duff , Make over foto by Ervyn
Ket: Foto setelah di make over terlihat lebih halus dan putih mulus

Demikian agar manusia mengerti sedikit dari yang banyak...(Halah...)

Masih tetep... Stop Global Warming n' Go Green....
Stay Tune for Extreme Manipulation (Wish me luck dude.. haha)
selamat belajar Photoshop

Semoga berrrrrrrrrrmanpaat sob...


Teknik Mudah Menghilangkan Tahi Lalat


Publish: 24 Mei 2010 | Author & Copyright: Chaerudin Hidayat | Status: FREE tutorial

Hai kawan,,, lama tak berjumpa. Pada Tutorial Photoshop kali ini gue mau bikin teknik mudah dan ampuh untuk mengilangkan tahi lalat tanpa crop ataupun bikin layer baru. :)

Gak ampe 5 menit itu,, tapi dengan satu catatan !!! Di komputer loe harus udah ke install Sotoshop ! hahaha

Check This OUT kawan…

Langkah pertama :
Siapin Foto yang pengen loe edit, terserah loe. Mau pacar, istri, suami, temen, musuh. Yang penting dia punya “Tahi Lalat”

Kalau gak punya poto ambil aja poto diatas dengan cara kilik kanan > terus save

Buka Gambar tersebut dengan photoshop
Caranya kilik File > Open > trus kilik object/poto yang pengen loe edit

Lanjutt…
Jangan diliat cwenya, liat aja yang bikin nih tutorial !!!
Hahaha

Step selanjutnya ialah lo harus nyari tool yang namanya “Patch Tool”. Fungsinya ialah untuk membuang suatu object atau bidang, trus menggantikannya dengan yg lain. Agak ribet memang definisinya, wong ane ngasal ! hohoho Ini gue kasih tau letaknya

Kalau masih kurang jelas jug ague maklumin …
Tanggal muda ini brooo pas bikinnya, jadi gue agak kalem

Nah itu udah super duper jelas. Lanjut ke Photo, abis lo klik tool tadi coba lo bikin lingkaran disekitar tahi lalat. Tapi kudu manual, gak musti bullet juga ora nopo-nopo. Yang penting kudu disekitar tahi lalat.

Udah sangat jelas kan. Trus tinggal lo tahan trus geser ke kanan atau ke kiri. Tapi kalau ane sih lebih srek ke kanan, coz “Menuju Jalan Kebaikan” ! haha
Lebih tepatnya gini loh, kemanapun lo buang/geser cumin ada satu pesen : Loe kudu geser disekitar kulit/muka, kalau kagak loe coba aja. Gue yakin jadi kacau balau !!!

Abis loe geser tinggal kilik kanan > trus pijit Deselect dah !!
Kelar dah, gak ampe 5 menit kan.. cumin ane jelasinnya agak ribet aja, Harap dimaklumi wokeh !

dan hasilnya :


Pada mau lihat gak perbedaannya? ini gue kasih screenshootnya :

Lumayan real bukan

Nah sampai disini dulu perjumpaan kita, Lain waktu gue bikinin tutorial yang lebih mantap dan maknyus lagi.
Tutorial ini Bisa juga diaplikasikan buat menghilangkan jerawat :)

Thanks,
Chaerudin

Semoga Bermanfaat

Photoshop Efek Lipatan Kertas



Publish: 28 Mei 2010 | Author & Copyright: Johan | Status: FREE tutorial

Tutorial Photoshop kali ini membahas tentang pembuatan efek lipatan kertas yang sekarang lagi booming dan dipakai di desain - desain iklan billboard. Baiklah saya akan mengupas bagaimana cara pembuatannya. Disini saya menjelaskan secara dasarnya, anda bisa lebih mengembangkannya yang terpenting adalah inti pembuatannya, jika sudah menguasai langkah - langkah pembuatan yang saya jelaskan disini maka anda bisa membuatnya lebih baik dari saya.

Siapkan bahan - bahan yang dibutuhkan (layaknya koki yang mau demo masak) : yaitu foto yang akan ditambahkan efek ini dan aplikasi photoshop , jika tidak punya anda bisa mencari via google service

Langkah - Langkahnya:

1. Buka Aplikasi Photoshop anda, disini saya menggunakan photoshop cs 4 namun tenang saja karena teknik ini bisa diaplikasikan di semua jenis photoshop (7,CS,CS2,CS3,CS5)
Buka Foto atau gambar anda dengan photoshop (File >> Open)

Disini saya menggunakan foto candi Prambanan (sekalian mempromosikan kebudayaan Indonesia , hehe)

Gambar 1. candi Prambanan yang akan ditambahkan efek lipatan kertas dengan photoshop

2. Buat bangun dengan Pen Tool seperti ini:


3. Setelah itu pilih Layer >> Rasterize > Shape

4. Buat elipse dengan Eliptical Marquee Tools


4. Tekan Tombol Delete pada keyboard
lalu masuk ke Layer >> Layer Style >> Gradien Overlay...
anda bisa mengatur sesuai keinginan namun disini saya mengatur dengan parameter seperti ini:


5. Lalu masuk ke Layer >> Layer Style >> Drop Shadow...


6. Setelah itu klik layer background - lalu tinggal brush bagian yang pojok agar kelihatan seperti dinding

Foto seperti terkelupas dari dindingnya

Dengan sedikit pengembangan dan imajinasi maka anda bisa memperoleh hasil yang lebih baik
misalkan gradiennya sedikit dimodifikasi dengan warna abu - abu dan putih , brushnya diganti putih dan lekukannya lebih di variasi

Lipatan Kertas Pada Photoshop

Terima kasih,
Semoga Bermanfaat

Seleksi Sempurna dan Cepat dengan MASK PRO Publish: 16 Juni 2011 | Author & Copyright: Johan | Status: FREE tutorial


Menyeleksi gambar atau object dalam foto dan membuang backgroundnya merupakan pekerjaan yang gampang - gampang susah. Banyak sekali pilihan yang ditawarkan tergantung komplek tidaknya background dengan object seleksi mulai dari Seleksi dengan Color Range , Menyeleksi dengan Pen Tool , Teknik Seleksi CHANNELS dan PATHS dan masih banyak lagi teknik seleksi yang lainnya.Tutorial Photoshop kali ini kita akan membahas teknik yang lain yaitu dengan menggunakan Plugin dari OnOne yang bernama Mask Pro versi 4.1

Tutorialnya:
1. Pertama - tama anda harus menginstal Plugins Mask Pro ke dalam Komputer anda, anda bisa mencari plugin bernama Plugin Mask Pro ini dengan bantuan Paman Google


2. Jika Photoshop anda sudah terinstal Plugins Mask Pro maka akan akan ada tambahan menu yaitu OnOne Mask Pro


3. Buka Gambar yg ingin kita seleksi dan hilangkan backgroundnya
disini saya menggunakan contoh gambar model anak meniup gelembung yang saya dapatkan lewat paman Google

Sebelum menggunakan mask pro, ubah background layer menjadi normal layer karena mask pro tidak bisa bekerja di background layer, caranya pada menu utama klik
Layer >> New >> Layer From Background....

Setelah itu klik OnOne >> Mask Pro 4.1 Select >> Mask Pro 4.1...

Setelah itu anda akan mendapatkan jendela khusus Mask Pro dengan Tool Bar khususnya

akan ada 2 jendela di kanan, yaitu Keep dan Drop
Keep adalah berisi kumpulan warna yang ingin dipertahankan dalam proses seleksi nantinya
Drop adalah berisi kumpulan warna yang ingin dibuang dalam proses seleksi nantinya

4. Pada Tool Box mask pro klik Keep Eyedropper Tool atau tekan tombol I pada keyboard dan mulai koleksi warna - warna yang dipertahankan


kemudian kumpulkan koleksi warna yang ingin dibuang dengan Drop Eyedropper Tool (O)

Setelah itu Brush dengan Magic Brush Tool yang ada di Tool Box Mask Pro dan pilih mode merah
Mudah bukan karena tinggal klik kiri area yang akan dihilangkan (background) foto tersebut


5. Jika terjadi kesalahan penghapusan background maka untuk mengembalikannya tinggal menggunakan Brush Tool (B) dan ubah mode ke hijau

dengan mode hijau sapukan brush pada rambut / daerah yg rusak untuk memperbaiki

Tips: gunakan tombol [ dan ] untuk memperbesar dan memperkecil ukuran area diameter brush
Seleksi sedikit demi sedikit, untuk area yg tidak ada object / perlu menghapus seluruhnya wilayahnya, maka gunakan Brush Tool (B) dan ubah mode ke Merah yang artinya menghapus


6. Gunakan / klik Chisel Tool (C) dan ubah ke mode Merah untuk proses finishing

Fungsi Chisel Tool ini untuk menghilangkan warna - warna transparan dan mempertajam hasil seleksi
Tekan F6 untuk mengeluarkan Tool Option
Brush Edge dan Brush Size untuk memperbesar ukuran brush dimensi dalam brush,
Shave Amount untuk memberikan batasan tegas di tepi object
Gosokkan Chisel Tool ke tepi / batasan object seleksi
dengan Tool Option anda bisa mengatur kekuatan Chisel Tool dan anda akan mendapat seleksi terbaik hingga sehelai rambut akan ikut dalam seleksi anda (tidak hilang)
Setelah berhasil menyeleksi anda bisa menambahkan background apapun ke gambar anda, setelah selesai klik Apply
Hasilnya:

Cara yang Cukup hebat dan cepat untuk menyeleksi :)
I LOVE THIS PLUGINS!!! Good Work OnOne, Powered by ononesoftware.com
Terima kasih telah belajar bersama ilmuGrafis, sampai jumpa lagi di Tutorial Photoshop lainnya
untuk mencetak foto ada Link yang mungkin berguna Ukuran Standart Foto
Semoga bermanfaat

Membuat Pigura dan Bingkai Lukisan atau Foto



Publish: 5 September 2008 | Author & Copyright: Aditya, ST | Status: FREE tutorial | 3DS MAX All Version

Anda dapat membuat modeling objek berupa pigura lukisan atau bingkai/frame foto dalam 3ds max dengan menggunakan fitur Bevel Profile. Bevel Profile berfungsi membuat objek 2 Dimensi menjadi objek 3 Dimensi dengan menggunakan bentuk objek 2 Dimensi lainnya sebagai pembentuknya.

Berikut panduannya.

Langkah 1
Anda buat sebuah objek Rectangle dengan ukuran berikut

Gambar 01. Parameter Objek Rectangle

Langkah 2
Lalu buat juga sebuah objek Star dengan ukuran berikut

Gambar 02. Parameter Objek Star

Langkah 3
Hasilnya menjadi seperti gambar dibawah ini

Gambar 03. Bentuk Objek Rectangle dan Star

Langkah 4
Selanjutnya Anda pilih objek Rectangle, lalu buka kotak Modifier List (berada di tab Modify) dan berikan Modifier Bevel Profile

Gambar 04. Bentuk Objek Rectangle dan Star

Langkah 5
Kemudian klik tombol Pick Profile dan klik objek Star di Viewport

Gambar 05. Tombol Pick Profile

Langkah 6
Bentuknya akan menjadi seperti gambar dibawah.

Gambar 06. Bentuk Objek Setelah Pemberian Bevel Profile

Langkah 7
Anda Render objek tersebut.

Selamat mencoba.
Tutorial ini diarsipkan di ilmugrafis pada kategori 3DS Max
Semoga bermanfaat. Salam.

Gambar 3D SUper Cepat! Google SketchUp


Keterangan:

Sebuah Perubahan Luar Biasa di Dunia Visualisasi 3D.Anda akan belajar membuat sketsa bangunan dalam waktu cepat dan hasil yang memuaskan. Anda akan mengetahui betapa handalnya aplikasi ini karena bisa menghasilkan gambar 3 dimensi yang cepat dan nyata, penggunaannya pun mudah dan menyenangkan.

Google Sketchup begitu fleksible hingga ia bisa bekerja dengan baik bersama aplikasi model 3D lainnya seperti AutoCAD, 3DSMAX, Blender, dll. Bahkan aplikasi ini pun bisa digunakan oleh anak-anak dan golongan professional, apalagi tersedia secara gratis dan bebas di download di situs resmi Google Sketchup.

Kebutuhan komputer dalam menjalankan Google Sketchup ini pun sangat ringan dibanding program lain, sehingga bisa digunakan pada PC umum. Siapa saja kini dapat membuat VISUALISASI layaknya Desainer 3D yang profesional.

Materi : Pengenalan Google Sketchup, Mengenal Interface Program, Setting unit (satuan), Konsep dimensi bidang dan ruang, Menggambar obyek 2D, Menggambar obyek 3D sederhana dan membuat komponen, Menggunakan Teknik Layer, Menggambar rumah sederhana dan menggunakan component atau model, Pencetakan (Printing), Tips dan Trik Google Sketchup, Contoh untuk Anak-Anak & Contoh untuk Guru.



Spesifikasi Komputer : Prosesor Pentium, Ram 256 Mb, Resolusi minimal 1024 x 768, CD-ROM minimal 24x, VGA minimal 16 bit, Sound Card, Speaker. OS: Windows XP, Vista, Windows 7

Tingkat Keterampilan: Pemula, Menengah
Target Pengguna: Umum

SKETCHUP Essentials (12)


Google SKETCHUP Essentials video tutorial
3D Program for everyone
Level: Absolute Beginner.
Language: Bahasa Indonesia
Format: *.swf (flash file)
Size: 640 X 480

Download dan unrar file dengan winrar atau 7Zip (free compressor, download di sini)
Dibutuhkan Flash player dan browser untuk dapat melihat video (free, download di sini)
Untuk mempermudah proses downloading maka besar file maksimum adalah 10MB, gunakan download manager agar proses download adpat simultan dan pararel lebih dari satu file. (download orbit manager di sini)

Introduction –> download (part1 7.15 MB, part2 6.3 MB)
Setting Preferences –> download 1.84 MB
Modelling: Basic Shape –> download (part1 6.8 MB, part2 6.4 MB)
Modelling: Complex roof shape –> download 4.73 MB
Modelling: Sphere and curvy shape –> download 3.14 MB
Component –> download 6.29 MB
Sandbox –> download 2.8 MB
Ruby –> download 6.29 MB
Style –> download 3.32 MB
Camera Animation. download 5.68 MB
Creating Stairs: I, U, dan L –> download (part1 4.77 MB, part2 4.27MB)
Creating Spiral Stairs –> download (part1 5.25 MB, part2 4.68MB)


Sekilas Tentang SketchUp dan Google SketchUp


Oleh Nanang Suryana | Senin, Oktober 19, 2009 | Google, internet, teknologi | 2 Komentar »

SketchUp merupakan sebuah program pemodelan 3D yang dirancang untuk arsitek, insinyur sipil, pembuat film, game developer, dan profesi terkait. Ini juga mencakup fitur-fitur untuk memfasilitasi model penempatan di Google Earth. Aplikasi ini dirancang untuk menjadi lebih mudah digunakan dibandingkan program CAD 3D.

Sebuah fitur SketchUp adalah 3D Warehouse yang memungkinkan pengguna SketchUp mencari model yang dibuat oleh orang lain dan berkontribusi model.

Sejarah

SketchUp ini dikembangkan oleh perusahaan startup @ Last Software, Boulder, Colorado yang dibentuk pada tahun 1999. SketchUp pertama kali dirilis pada bulan Agustus 2000 sebagai tujuan umum alat pembuatan konten 3D. Aplikasi ini memenangkan penghargaan Community Choice Award di sebuah pameran pada tahun 2000. Kunci keberhasilan awal adalah masa belajar yang lebih pendek daripada alat 3D lainnya.

Pada tanggal 14 Maret 2006, Google mengakuisisi @ Last Software, karena Google tertarik buat plugin untuk Google Earth.

Pada 9 Januari 2007, SketchUp 6 dirilis, yang menampilkan alat-alat baru serta versi beta Google SketchUp Layout. Vektor 2D Layout termasuk peralatan, serta alat-alat tata letak halaman dimaksudkan untuk memudahkan bagi para profesional untuk membuat presentasi tanpa berkerjasama dengan pihak ketiga program presentasi.

Pada tanggal 9 Februari 2007, sebuah pembaruan dirilis. Ini mengoreksi beberapa bug, tetapi tidak membawa fitur baru.

Pada 17 November 2008, SketchUp 7 sudah diluncurkan, dengan kemudahan penggunaan, integrasi SketchUp's Komponen Browser dengan Google 3D Warehouse, Layout 2 komponen dinamis yang merespon tepat untuk scaling dan peningkatan kinerja API Ruby.

Google SketchUp

Pada tanggal 27 April 2006, Google mengumumkan Google SketchUp, yang bebas-download versi SketchUp. Versi gratis ini beda dengan versi SketchUp Pro, tetapi terpadu mencakup alat untuk meng-upload konten ke Google Earth dan Google 3D Warehouse, repositori model dibuat dalam SketchUp. Mereka juga menambahkan kotak peralatan baru di mana Anda dapat berjalan, melihat segala sesuatu dari sudut pandang seseorang, label untuk model, melihat-lihat alat, dan "Setiap poligon" bentuk alat.

Sedangkan versi gratis dari Google Sketchup 3D hanya dapat mengekspor ke SKP dan Google Earth. Kmz format file, versi Pro bisa mengekspor dan memasukkan .3 ds,. Dae,. DWG,. DXF,. Fbx,. Obj,. XSI , dan. wrl format file.

Google SketchUp juga dapat menyimpan "screenshot" dari model. Bmp,. Png,. Jpg,. Tif, dengan versi Pro juga mendukung. Pdf,. Eps,. Epx,. DWG, dan. DXF.

Informasi lokasi GPS selalu disimpan dalam file KMZ. Bangunan desain sendiri dapat disimpan dalam SKP.

Tutorial Animasi Sketchup 1



Jun 15

Posted by Mechanical Blog


Ini tulisan saya yang kedua tentang animasi sketchup, tulisan pertama saya membahas tentang animasi sederhana dengan sketchup.

Kali ini saya akan mencoba membagi ilmu tentang cara lain untuk membuat animasi dengan sketchup yang tentunya hasilnya lebih menarik.

Pertama buatlah terlebih dahulu sebuah gambar seperti rumah/bangunan sederhana contoh :


Sebelum kita buat animasinya setting terlebih dahulu waktu lamanya animasi sehingga animasi yang muncul tidak terlalu cepat gerakannya, caranya: Klik View – Klik Animation – Klik Setting – Klik animation lagi tambah waktu scane transition kira-kira 5 menit contoh :



Berikutnya adalah kita buat animasinya, caranya klik tool Section Plan letakkan diatas dari objek yang dibuat, pilih view yang tepat sehingga posisi Section plannya pas contoh :


Gerakkan section plan kebawah dengan mengunakan tool move/copy sampai objek kita tidak kelihatan:


Selanjutnya tampilkan scane nya, caranya klik view – Animation – add scane akan muncul tampilan seperti ini :


Klik lagi section plane lalu letakkan dibawah dari section plane yang pertama disini warnanya dapat sebagai pembeda section plane pertama berwarna gelap sedangkan section plane kedua berwarna orange contoh :


Selanjutkan gerakkan/tarik/drag keatas section plane dengan menggunakan tool move/copy yang berwarna orange sehingga akan terbentuk seperti ini :


setelah selesai, selanjutnya klik kanan scane 1 lalu klik add sehingga akan terbentuk scane 2, seperti ini :


supaya garis dari section plane tidak kelihatan karena akan mengurangi keindahan tampilan animasinya klik view – klik section plane sehingga tandanya hilang.

Selanjutnya kamu sudah bisa lihat hasil animasinya dengan cara klik view – klik animation – klik play. Bagaimana …? gampangkan kamu bisa gabungkan animasi ini dengan cara animasi pada tulisan saya yang pertama.

Untuk animasi ini kamu bisa buat scane yang banyak juga dengan cara section planenya bisa kamu tempatkan pada posisi tegak dan miring contoh :


selamat mencoba…..